WAV Entertainment bersama mahasiswa/i Universitas Prasetya Mulya bekerja sama menayangkan kembali konser online Cartoon All Night yang mengusung lagu-lagu terbaik dari film-film Disney dalam rangka penggalangan dana amal untuk warga masyarakat terdampak COVID-19. Adapun hasil dari konser ini akan disalurkan melalui Lions Clubs International, organisasi relawan terbesar di dunia. Kamu bisa melakukan donasi dengan cara menyaksikan konser ini. Terdapat dua pilihan paket, yaitu Olaf (1 akses tiket) dan Mickey (2 akses tiket).
Pertunjukan ini akan digelar di WAV Entertainment Virtual Concert Hall, menggunakan teknologi visual virtual dan menampilkan penampil-penampil bersuara indah dalam aransemen orkestra virtual dari Willy Aviantara. Sepuluh penyanyi berbakat, dengan dua diantaranya merupakan artis cilik kebanggaan Indonesia, Jane Callista & Morietnez, beserta Harris Kristanto, Glorya Selecca, Glorya Famiella, Odelia Sabrina, Benny Sasmita, Ignatius Yuda, Louise Valencia dan Theresia Giovanna akan menemani Anda saat pertunjukan berlangsung nanti, menyanyikan lagu-lagu dari film kesayanganmu
SYARAT & KETENTUAN
Powered by LOKET
Powered by LOKET